-->
Life Must Go On

Tuesday, January 30, 2007

Hidup Yang Berarti

Hidup mungkin saja bagaikan langkah kaki kita, selangkah demi selangkah namun pasti. Ketika kita berjalan, pernahkah terbesit dalam pikiran kita, apakah langkah demi langkah yang kita ayunkan berarti bagi kita? Ataukah kita hanya melangkah demi mencapai tempat yang kita tuju saja? Mungkin saja, ketika kita melangkah, ternyata langkah tersebut salah sehingga kita terjatuh? Apa rasanya kita sampai di tujuan kita namun membawa luka?

Sama hal nya dengan kehidupan yang sedang kita jalani saat ini. Pernahkah kita berpikir bahwa hari demi hari yang kita lewati berguna bagi diri kita? bagi keluarga kita? bagi lingkungan sekitar kita berada? Atau kita hanya berpikir bahwa kita menjalani hari-hari kita hanya sebagai rutinitas saja?

Bulan pertama di tahun 2007 hampir berakhir, mungkin sebagian di antara kita telah membuat target yang harus dicapai dalam tahun 2007 ini. Di bulan pertama ini, apa saja yang sudah kita perbuat? Apakah kita sudah mulai melangkah untuk mencapai target itu? Atau kita masih belum bergerak sedikit pun? Pepatah yang mengatakan, "Apa yang bisa kita lakukan hari ini, lakukanlah karena esok masih ada tugas lain yang menanti", mungkin bisa kita jadikan pemacu semangat kita, jangan kita menunda segala sesuatu yang bisa kita lakukan hari ini.

Jika kita ingin menjadi suami yang lebih baik lagi, lakukanlah sekarang. Jika kita ingin menjadi istri yang lebih sempurna lagi, mulailah dari sekarang. Jika kita ingin menjadi karyawan yang lebih disiplin lagi, lakukanlah sekarang. Umur terus bertambah, berarti kesempatan bagi kita terus akan berkurang. Menjalani hidup ini tentu harus bermakna bagi kita, bukan hanya kewajiban belaka, bukan hanya rutinitas belaka, tapi hidup ini harus berarti, agar anak cucu kita, orang-orang sekitar kita akan mengenang kita karena apa yang telah kita lakukan bermakna bagi mereka dan tentu saja menyenangkan orang lain akan membawa kebahagiaan bagi diri kita sendiri.

Jangan memandang lagi ke belakang, apa yang sudah berlalu biarlah itu menjadi kenangan dan pelajaran berharga bagi kita. Memandang ke depan, mulai bangkit kembali dan melangkah dengan pasti dan keyakinan yang teguh akan membuat hidup kita yang baru ini menjadi lebih berarti lagi dan pada akhirnya, kita akan tersenyum dan mengatakan AKU BERHASIL.

Posted by Bryan :: 9:54 AM :: 2 comments

Post a Comment

-------------------------------------




* Thank You For Visiting My Blog * Enjoy Your Stay * Selamat Natal 25 Desember 2006 dan Tahun Baru 1 Januari 2007 *Turut Berduka Atas Musibah Hilangnya Pesawat Adam Air KI 574 dan Tenggelamnya KMP Senopati*


Count Down To Christmas 2007



Bryan Leonardhie
Copyright @ 2006